News  

Sumut Berduka: Banjir dan Longsor Landa, 10 Nyawa Melayang

admin
Sumut Berduka: Banjir dan Longsor Landa, 10 Nyawa Melayang

Medan, faseberita.id – Hujan deras yang mengguyur Sumatera Utara (Sumut) dalam beberapa hari terakhir memicu bencana banjir dan tanah longsor di enam kabupaten/kota. Data terkini mencatat 10 orang meninggal dunia akibat kejadian ini.

Kabupaten Tapanuli Tengah, Mandailing Natal, Tapanuli Selatan, Tapanuli Utara, Kota Sibolga, dan Nias menjadi wilayah terdampak. Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu Hermawan, mengungkapkan terdapat 20 kejadian bencana, meliputi 12 tanah longsor, tujuh banjir, dan satu pohon tumbang.

Sumut Berduka: Banjir dan Longsor Landa, 10 Nyawa Melayang
Gambar Istimewa : akcdn.detik.net.id

“Dampak kerusakan sangat signifikan. Ribuan keluarga terdampak, ratusan warga mengungsi, dan akses jalan utama terputus akibat material longsor,” ujar Whisnu, Selasa (25/11).

Kota Sibolga menjadi wilayah dengan dampak terparah, dimana enam kejadian longsor mengakibatkan lima warga meninggal dunia. Sementara itu, tim gabungan dari Polri, BPBD, Basarnas, TNI, dan relawan terus berupaya mencari enam orang yang masih dinyatakan hilang.

Polda Sumut telah mengerahkan ratusan personel Brimob untuk membantu evakuasi, pencarian, dan pembukaan akses jalan. Bantuan tambahan berupa tim medis, tim SAR, dan tim pendataan juga dikerahkan untuk mempercepat penanganan dampak bencana.

“Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, terutama bagi yang tinggal di kawasan rawan longsor dan banjir. Cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi,” pungkas Whisnu.

Ikuti Kami di Google News:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *